Lim Hie Soen: Mari Sukseskan Pilkades Sintang

Sintang, ZonaKapuas.com – Pemilihan Kepala Desa atau pilkades serentak di Kabupaten Sintang bakal digelar tanggal 18 Oktober mendatang. Total ada 72 Desa yang bakal bertarung di pilkades tersebut.

Pelaksanaan pilkades serentak ini mendapat atensi dari berbagai pihak, termasuk Wakil Ketua Komisi A Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang, Lim Hie Soen.

Politisi Partai Hanura ini mengatakan ditahun 2022 ini jumlah desa yang melaksanakan pilkades lebih sedikit dari tahun 2021 lalu.

“Tahun 2021 lalu, total ada 291 desa, dan tahun ini lebih sedikit, total ada 72 desa,” ungkap Lim Hie Soen. (30/06/2022).

Dengan jumlah yang lebih sedikit ini, Lim ingin pelaksanaan Pilkades serentak pada tahun ini dapat berjalan lancar dan aman.

“Dengan sedikitnya desa, tidak ada alasan bahwa pilkades dibumi senentang tidak sukses, kita telah buktikan ditahun lalu, dengan banyaknya desa yang melaksanakan, semuanya dapat berjalan sukses,” jelas Lim.

Kendati demikian, dalam pesta demokrasi pasti ada yang namanya pro dan kontra, untuk itu Ia ingin hal tersebut bisa diminimalisir sedemikian rupa.

“Berbeda pandangan politik itu adalah hal yang biasa dan lumrah, itulah yang biasa kita sebut dengan demokrasi,” kata Lim.

Untuk itu, dalam pilkades nantinya, Lim mengajak masyarakat di desa untuk bersama-sama dengan pemerintah daerah menjaga kamtibmas demi menyukseskan pesta 5 tahunan sekali ditingkat desa ini.

“Saya mengimbau masyarakat setiap desa menyukseskan pilkades, semua harus memilih pemimpin di desa yang bisa memajukan desa dan sekali lagi saya minta hindari politik identitas,” imbau Lim Hie Soen.

Selain itu, Lim Hie Soen berharap pilkades dapat berjalan dengan tetap mengedepankan protokol kesehatan.

“Menggunakan masker, mencuci tangan dan menjaga jarak jangan dilupakan, semoga pilkades nantinya berjalan sesuai dengan apa yang kita harapkan bersama,” tukasnya.

(***)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *